Mengatasi Kerusakan TV polytron bisa hidup sebentar kemudian mati lagi


Mengatasi Kerusakan TV polytron bisa hidup sebentar kemudian mati lagi, tetapi lamu indikator tetap menyala itu dikarenakan protek. Kejadian semacam ini sangat juga sering kita jumpai pada TV produksi jepang yang lain seperti Sharp, Akari, Samsung dan lainnya. Kerusakan semacam ini bagi seorang teknisi elektronika pemula akan begitu sulit karena kita tidak mengetahui bagian atau blog mana yang rusak dan harus diperiksa. Tidak mungkin kita akan mau memeriksa semua bagian komponen blog pada tv.


Biasanya, gejala ini terjadi diakibatkan dari kerusakan atau berubahnya nilai suatu komponen atau tegangan di dalam pesawat tv tersebut.

Produk televisi sekarang sudah menggunakan sistem proteksi pada komponennya. Hal semacam ini diciptakan agar kerusakan yang terjadi pada TV tidak merembet pada komponen lainnya, karena jika ada satu komponen yang rusak, sistem proteksi akan bekerja. Maka pada komponen yang lain yang secara langsung mensuplai tegangan ke komponen tersebut tidak akan ikut-ikutan rusak atau bobrok.

Ciri ciri tv protek adalah ketika dinyalakan led standby akan menyala, ketika kita pencet tombol program led akan mati dan terdengar flyback bekerja lalu beberapa detik kemudian standby lagi (led menyala).

Untuk Membedakan tv rusak, standby atau mati total bagi  pemula masih ada yang belum paham atau kesulitan. Sehingga bukannya mengatasi  masalah tetapi akan menambah masalah masalah baru , sehingga akhirnya solusi tidak ditemukan dan TV polytron yang mesinnya masih bagus diganti dengan mesin TV buatan cina seperti WCOM atau yang lainnya.

Salah dalam menganalisa dan salah penanganan adalah hal yang wajar  jika pemahaman masih kurang dalam perbaikan TV. Akibatnya kita salah dalam mengatasinya Karena itu, anda jangan cepat menyerah dan putus asa untuk menemukan apa sebenarnya yang jadi penyebabnya.


Ada beberapa penyebab TV Polytron akan protek yang mesti kalian ketahui

- Tv Polytron umumnya akan terproteksi apabila ada beberapa kerusakan di bagian vertikal, driver  horizontal, flyback, suara dan tuner.

- untuk yang umum adalah seringnya kerusakan vertikal akibat dari menurunnya kualitas elko pendukung di rangkaian vertical, ada juga yang rusak IC vertikalnya sekaligus tahanan suply dari flyback.
-
Kerusakan tegangan driver horizontal yang umum biasanya tegangan 50 voltnya melemah, bisa di akibatkan dari rusaknya elko 47 uf 63 volt dari tegangan output switching regulator.

- Elko di vertikal dengan ukuran 1 uf 50 volt sering juga rusak, cara termudah untuk memastikan adalah dengan cara menempelkan elko baru di bawah elko yang diperkirakan rusak.


Berikut Pin Protek pada IC TV Polytron


Model TV
Detektor
Yang Dideteksi
Tegangan Normal        
Menonaktifkan Proteksi               
DIVA Series, DIPE Series
Pin No.62 IC HBT-00-0X
Vertikal Output
5 Volt
Suntik Pin No.62 tegangan 5V
EXCEL Series


BML Chasis (MX5203MS, MX-20323)
Pin No.61 STV223X

Pin No16 IC701(HBM-00-XX)

Pin No.46 IC301 (STV228X)
BCL (Beam Current Limiter)

Vertikal Output



BCL (Beam Current Limiter) Lewat D304
5 Volt


5 Volt



5 Volt
Lepaskan J345


Suntik Pin No.16 tegangan 5V

Lepaskan D304


Untuk Cara kerja protek pada IC HBT-00-02G sama seperti cara kerja IC program pada umumnya, yaitu apabila tegangan di pin protek 0 volt atau kurang dari 5 volt maka IC akan memberi perintah protek/standby.

Dan Untuk memperbaiki Tv Polytron yang terprotek maka perlu dilakukan penonaktifan sistem proteksi tersebut seperti pada tabel di atas supaya bagian yang rusak dapat kita ketahui.

Contoh :
- Kerusakan Bersumber dari Bagian Vertical, cara melumpuhkan protek tidak bisa dengan memotong jumper/jalur, apalagi dengan mencabut IC vertical, karena tegangan di pin protek didapat dari frekwensi vertical. Berbeda jika tegangan protek di dapat dari B+ melalui resistor dan apabila terjadi kerusakan.

- Pastikan juga tegangan 5 volt yang menuju IC program dalam keadaan baik.

Semuanya tegangan normal, tegangan di vertical juga normal, setelah ukur di pin protek HB00-02G pin 62 tegangan cuma ada 2 volt setelah diperiksa ternyata elco 1uF kering, jadi tidak bisa nenghantarkan tegangan AC dengan sempurna.

Servis TV Polytron Hidup Sesaat Lalu Mati Lagi (Indikator Tetap Nyala), dan semoga penjelasan di atas bisa bermanfaat bagi anda.

0 Response to "Mengatasi Kerusakan TV polytron bisa hidup sebentar kemudian mati lagi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel